Swarnabhumi Harau: Destinasi Wisata Baru di Sumatera Barat yang Instagramable dan Nyaman untuk Staycation

SUMATERA BARAT – Swarnabhumi Harau, sebuah destinasi wisata baru di Lembah Harau, Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat, telah resmi beroperasi sejak akhir Oktober 2023. Tempat ini menawarkan pengalaman wisata yang unik, dengan konsep selfie, restoran, dan staycation, membuatnya cocok sebagai destinasi untuk berburu foto Instagramable maupun bersantai.

Ilham, Manager Swarnabhumi Harau, menjelaskan bahwa konsep mereka dirancang agar pengunjung dapat berfoto dengan latar belakang tebing-tebing tinggi Harau, sawah hijau, dan kemudian membagikan momen tersebut di media sosial. Swarnabhumi sendiri memiliki arti “Pulau Emas,” dengan harapan bisa menjadi daya tarik tambahan bagi kekayaan dan keindahan wisata di Lembah Harau.

Tujuannya adalah untuk meningkatkan kunjungan wisata ke daerah Harau dengan konsep yang berbeda,” tambah Ilham.

Daya tarik utama Swarnabhumi Harau adalah spot selfie yang unik, di mana pengunjung dapat berfoto dengan latar belakang tebing dan kontur lembah, sambil menikmati akomodasi yang nyaman. Keunikan spot ini terletak pada pemandangan lembah, penginapan glamping (glamour camping), kabin villa, dan spot foto di atas sawah.

Pengunjung yang ingin menginap atau sekadar berswafoto dapat datang pada pagi atau sore hari. Pada pagi hari, pengunjung dapat menikmati embun, sementara sore hari menawarkan pemandangan matahari tenggelam. Fasilitas yang disediakan termasuk restoran, spot foto, dan minuman gratis berupa jus jeruk untuk pengunjung yang membeli tiket masuk.

Ilham menjelaskan bahwa tiket masuk untuk pengunjung yang tidak menginap mulai dari Rp 25.000 untuk hari biasa dan Rp 30.000 untuk akhir pekan. Pengunjung juga akan mendapatkan potongan harga Rp 10.000 untuk berbelanja di restoran. Bagi yang hanya ingin menikmati kuliner berlatar belakang sawah, restoran Swarnabhumi Harau buka setiap hari mulai pukul 06.00 WIB hingga 22.

Destinasi wisata baru ini memberikan variasi menarik di dunia pariwisata Sumatera Barat, menawarkan pengalaman berwisata yang tak terlupakan dengan sentuhan alam yang indah dan kenyamanan modern.(*)

Buka chat
1
Scan the code
Hello 👋
Apa yang dapat kami bantu?