Hari Pers Nasional: Kawal Transisi Pemimpin & Keutuhan Bangsa

NASIONAL – Pada tanggal 9 Februari setiap tahunnya, bangsa Indonesia memperingati Hari Pers Nasional (HPN) untuk merayakan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), yang didirikan pada tahun 1946. Peringatan ini didasarkan pada Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 1985 yang ditandatangani oleh Presiden Soeharto pada 23 Januari 1985.

Tema Hari Pers Nasional 2024, yang diusung oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), adalah “Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa.” Tema ini mencerminkan peran penting wartawan dalam mengamati dan mendukung peralihan kepemimpinan serta menjaga keutuhan bangsa.

Baca Juga : Isra Miraj 2024: Pesan Spiritual dari Perjalanan Nabi Muhammad SAW

Sejarah Hari Pers Nasional berakar pada berdirinya PWI pada tanggal 9 Februari 1946. Walaupun organisasi ini lahir dalam konteks pergerakan menuju kemerdekaan Indonesia. Wartawan pada masa itu tidak hanya berperan sebagai aktivis pers, melainkan juga sebagai aktivis politik yang terlibat dalam perlawanan terhadap penjajahan.

Hari Pers Nasional: Kawal Transisi Pemimpin & Keutuhan Bangsa

Setelah proklamasi kemerdekaan, wartawan tetap memainkan peran ganda mereka sebagai agen pemberitaan dan penerangan nasional. Sambil terlibat dalam kegiatan politik untuk membangun bangsa yang merdeka. Berdirinya PWI pada 9 Februari 1946 memberikan wadah resmi bagi peran wartawan, memperkuat peran mereka dalam menyuarakan kepentingan nasional.

Baca Juga : Budi Gunawan: Sorotan Harta Kekayaan Fantastis dan Panggilan Netralitas di Pemilu 2024

Hari Pers Nasional secara resmi ditetapkan tujuh tahun setelahnya, pada tanggal 9 Februari. Sebagai hasil dari Kongres PWI ke-28 yang berlangsung di Padang pada tahun 1978. Keputusan ini melalui Keputusan Presiden RI Nomor 5 Tahun 1985. Menjadikan tanggal tersebut sebagai peringatan HPN yang juga merayakan HUT PWI.

Peringatan ini bukan hanya sebagai momen untuk menghormati sejarah lahirnya PWI. Tetapi juga sebagai pengakuan terhadap peran strategis wartawan dalam membangun kesadaran nasional dan menjaga keutuhan bangsa. Seiring berjalannya waktu, peringatan HPN terus menjadi momentum refleksi dan apresiasi terhadap kontribusi wartawan dalam menyuarakan suara rakyat dan memperjuangkan keadilan serta kebenaran.(*)

Buka chat
1
Scan the code
Hello 👋
Apa yang dapat kami bantu?