Pasangan Suhatri Bur dan Yosdianto Resmi Mendaftar Ke KPU Padang Pariaman

RESPONRADIO.COM PADANG│PADANG PARIAMAN – Suhatri Bur yang merupakan calon petahana bupati Padang Pariaman bersama dengan pasangannya Yosdianto resmi mendaftarkan diri untuk kontestasi Pilkada serentak di KPU Kabupaten Padang Pariaman, Parit Malintang pada hari Rabu, 28 Agustus 2024.

Berkas pendaftaran dari pasangan ini dinyatakan lengkap dan diterima. Hal ini diungkapkan oleh ketua KPU Padang Pariaman Zainal Abidin.

“Kami telah memeriksa berkas persyaratan pasangan calon tersebut, kami nyatakan lengkap dan diterima,” katanya.

Ia mengatakan bahwa pasangan calon tersebut tersebut diusung oleh Partai Amanat Nasional dan Partai Persatuan Pembangunan dengan jumlah 11 kursi di DPRD.

Sementara itu, Suhatri Bur mengatakan dirinya akan melanjutkan pembangunan terukur bersama organisasi perangkat daerah terkait selama menjadi Bupati Padang Pariaman.

“Pembangunan yang dibangun sebelumnya telah kami lanjutkan dan juga ada yang dibuat baru,” ungkapnya.

Ia menyampaikan sebelum mendaftar ke KPU Padang Pariaman dirinya meminta penghubung atau LO untuk terus berkomunikasi dengan KPU setempat agar tidak ada persyaratan yang kurang.

“Sampai pagi tadi pun saya meminta LO untuk berkoordinasi dengan KPU, bahkan LO dulu datang dari kami,” tambahnya.

Suhatri Bur merupakan petahana atau Bupati Padang Pariaman saat ini sedangkan Yosdianto merupakan aparatur sipil negara di Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI yang memudurkan diri demi maju Pilkada.

 

Sumber: sumbar.antaranews.com

Buka chat
1
Scan the code
Hello 👋
Apa yang dapat kami bantu?