Gagal Bersinar, Blaugrana Berencana Melepas Vitor Roque

RESPONRADIO.COM PADANG│OLAHRAGA – Penyerang muda Vitor Roque berencana dilepas oleh Barcelona pada musim panas ini. Pemain yang berusia 19 tahun itu akan dipinjamkan ke klub lain demi menambah jam terbang.

Awal tahun 2024, Roque  bergabung dengan Barcelona namun gagal unjuk gigi sebagai deputi yang layak untuk Robert Lewandowski di lini depan. Musim lalu, ia hanya mencetak dua gol dalam 16 penampilan, sebagian besar dari bangku cadangan.

Dilansir dari The Athletic, Roque  selama uji coba pramusim di bawah Hansi Flick selaku pelatih baru gagal memberi kesan bagus. Ini hampir sama  saat di bawah asuhan Xavi Hernandez musim lalu.

Contohnya saat melawan Manchester City pada akhir Juli. Turun sebagai penyerang kiri selama 45 menit, Roque tercatat kehilangan bola sembilan kali, hanya menyentuh bola 17 kali, dan gagal melepas umpan sukses dari tiga percobaan.

Sepekan sebelum laga di atas, ia juga sempat dipasang sebagai penyerang tengah kala menghadapi tim divisi empat, UE Olot. Pada kesempatan itu, Roque juga tak mampu memberi dampak signifikan.

Hal ini yang membuat niat Barcelona untuk ‘menyekolahkan’ Roque. Pekan lalu, direktur olahraga Deco Souza telah bertemu dengan perwakilan Roque, dan menegaskan bahwa mencari menit bermain di klub lain merupakan skenario terbaik untuk sang pemain.

Namun, Belum diketahui ke mana Roque akan berlabuh. Namun Barcelona lebih suka meminjamkannya ke sesama klub Spanyol. Opsi terbaik akan diambil sebelum bursa transfer musim panas ditutup.

Roque juga  belum didaftarkan Barcelona untuk musim depan karena adanya pembatasan anggaran gaji skuad yang didaftarkan ke LaLiga.

Sumber: sport.detik.com

Buka chat
1
Scan the code
Hello 👋
Apa yang dapat kami bantu?